13 January 2010

Opera 10.0 Beta

Browser tercepat saat ini

Ukuran : 6,57 MB
Jenis Software : Software gratis
Download : Via Uploading.com
Saat ini terdapat 4 pemain besar dalam dunia browser yaitu Mozilla Firefox, Internet Explorer, Google Chrome dan terakhir Opera. Mozilla dan Opera kelihatannya dari dulu merupakan rival yang kuat. Sejauh yang saya tahu, pada 2009 Opera meluncurkan Opera 10 yang mengandalkan teknologi baru yang mereka sebut dengan teknologi Turbo.


Opera 10 dengan fitur Opera Turbo ini mereka klaim dapat memuat web atau blog dengan cepat sekalipun di koneksi Internet yang lambat. Bahkan Opera dengan berani mengklaim bahwa Opera 10 merupakan browser tercepat saat ini.
Apa ini cuma iklan atau klaim kosong ? Menurut saya tidak. Kenapa ? Karena saya sudah pernah mencoba beberapa kali. Selama ini, seperti kebanyakan teman-teman dari Indonesia, saya mengakses Internet dari warnet. Dan kita tahu bagaimana kecepatan rata-rata yang dimiliki warnet-warnet yang ada di Indonesia. Apalagi kalau sedang crowded alias ramai.
Suatu saat saya menggunakan browser kesayangan saya untuk mengakses situs-situs favorit, tetapi karena sedang ramai-ramainya, koneksi Internet di warnet yang saya pakai melambat. Rasanya seperti setahun hanya untuk me-load sebuah situs. Karena kurang sabar, saya mencoba me-load situs yang sama dengan menggunakan Opera 10.00 Beta yang terinstall di komputer yang saya pakai.
Di pojok kiri bawah, terdapat fitur Turbo yang langsung menarik perhatian saya (karena saya sudah membaca reviewnya dari majalah komputer). Saya aktifkan fitur ini. Dan, hasilnya tidak mengecewakan. Sekalipun browser yang lain saya gunakan masih menunggu untuk me-load situs tersebut, Opera Turbo dengan segera me-load situs yang sama seakan koneksi Internet dalam keadaan normal. Dan memang lebih cepat dari browser lain.
Walaupun bukannya tanpa kelemahan. Dalam koneksi Internet yang lambat, fitur Turbo memang membuat situs atau blog yang kita akses terbuka lebih cepat. Tetapi kualitas gambar dan beberapa elemen yang ada dalam situs tersebut mungkin tidak bisa di - load dengan sempurna atau berkurang. Jadi seandainya Anda membuka Youtube dengan Opera 10.00 dan koneksi Internet sedang lemah-lemahnya, memang situs Youtube akan terbuka dengan cepat. Tetapi mungkin saja Anda akan kesulitan untuk memutar fitur video streaming yang ada.
Bagaimana pendapat teman-teman yang lain yang pernah memakai Opera 10.00 ?

0 comments:

Post a Comment

 

Blogroll

About

Copyright © Wedangan Kita Design by BTDesigner | Blogger Theme by BTDesigner | Powered by Blogger