28 May 2009

Pernak-Penik Blog Wajib untuk Blog anda

Pernak pernik blog atau bahasa kerennya widgets merupakan salah satu penunjang lay out blog kita. Saat ini semakin banyak situs (baca : pihak ketiga) yang menawarkan layanan widgets. Yang kita lakukan hanyalah membuat akun (biasanya gratis) lalu menyalin kode-kode yang tersedia ( entah kode html, javascript atau CSS) dalam blog kita. Beberapa layanan lain malah tidak mewajibkan kita membuat akun dan kita hanya tinggal menyalin kode-kode yang ada.


Ada begitu banyak widget lucu dan menarik sehingga kadang-kadang kita bingung harus memilih yang mana. Padahal tanpa kita sadari, banyak sedikit widget yang ada dalam blog kita merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kecepatan loading blog kita. Semakin banyak widgets pihak ketiga dalam blog kita maka semakin lambat pula blog kita terloading (termuat ) dalam browser. Dan pada akhirnya, karena terlalu lama menunggu blog kita termuat seluruhnya para pembaca pun akan meninggalkan kita. Tentu kita tidak mau blog kita terlihat berantakan karena begitu banyak widget dan ditinggalkan pengunjung karena terlalu lama di load. Nah, berikut ini beberapa widget yang menurutku perlu ada di blog kita :


1. Counter (penghitung jumlah pengunjung).


Menurutku ini wajib. Bukan hanya sebagai ajang narsis atau pamer kepada orang lain kalau blog kita ramai dikunjungi tetapi sebagai sarana untuk mengukur beberapa hal yang penting untuk blog kita. Karenanya, alih-alih memilih stat counter (penghitung jumlah pengunjung) dari segi tampilan utamakan layanan stat counter yang memiliki beberapa hal. Bingung ?


Nah, mari kita perjelas. Apa yang kegunaan dari stat counter ? Stat counter dengan layanan seperti yang harus kita pilih ?



  • Karena kita ingin menghitung berapa jumlah pengunjung, tentunya stat counter yang menyediakan data berapa jumlah pengunjung kita dari mulai per hari,per minggu hinga per bulan. Anda bisa memilih untuk menampilkan stat counter itu hingga terlihat jelas oleh semua pengunjung. Entah untuk pamer atau supaya anda juga bisa melihat langsung tanpa perlu log in ke dalam situs layanan stat counter. Biasanya alasan terakhir yang membuat saya menampilkan stat counter yang terlihat. Atau anda juga bisa memilih menampilkan stat counter yang hanya bisa dilihat saat anda log in.

  • Pilih layanan counter yang menyediakan informasi beberapa hal berikut :


  1. Kata kunci. Biasanya orang datang ke blog kita lewat search engine. Kata kunci apa saja yang sering mereka pakai untuk menemukan blog kita. Hal ini penting. Juga posisi kita dalam daftar hasil pencarian. Apakah kita masuk 10 besar atau tidak.

  2. Artikel-artikel yang paling sering dikunjungi atau dibaca. Hal ini membuat kita tahu artikel seperti apa yang menarik minat pembaca sehingga kita bisa menciptakan artikel lain yang serupa.

  3. Dari mana para pengunjung itu datang. Apakah ada web atau blog lain yang melink ke blog kita ? Atau apakah hanya lewat search engine.

  4. Analisis kata kunci. Kata kunci apa yang sering dipakai oleh pengunjung untuk menemukan blog kita.

  5. Aktifitas membaca. Berapa banyak halaman yang mereka baca ? Berapa lama mereka "mengotak-atik" blog kita.

Coba layanan StatCounter.com. StatCounter.com memiliki dua layanan : gratis dan berbayar. Tetapi sekalipun anda memilih layanan gratis, hal itu sudah cukup mencakup semua layanan di atas.


2. Country Tracker /States Tracker


Sebenarnya stat counter sudah mencakup country tracker ( pelacak asal negara pembaca). Kenapa hal ini perlu dicantumkan ? Sebenarnya secara pribadi alasannya lebih ke arah kepercayaan. Maksudnya bila pengunjung melihat siapa saja yang mengunjungi blog kita mereka akan lebih percaya pada blog kita. Coba kalau blog kita dikunjungi berbagai negara, tentu hal ini akan meningkatkan kepercayaan bahwa blog kita mumpuni.


Alih-alih memilih country tracker yang hanya memperlihatkan asal negara (seperti GlobeTracker) pilih Fedjit yang menampilkan asal negara, darimana mereka datang dan artikel mana yang mereka tuju. Dengan demikian, anda tahu artikel-artikel apa yang populer begitu juga para pembaca anda.


Coba layanan Fedjit.com. Anda tidak perlu membuat akun hanya tinggal copy paste.


3. Shoutbox


Shoutbox mungkin hampir sama dengan buku tamu. Tapi dalam blog, shoutbox biasanya diletakkan dalam sidebar sehingga semua pengunjung yang mampir di berbagai macam artikel dapat melihatnya. Dengan shoutbox, pengunjung dapat dengan mudah meninggalkan komentar atau salamnya tanpa perlu memiliki identitas blog atau situs. Maksudnya kita tahu untuk meninggalkan komentar lewat layanan Blogger atau Wordpress, biasanya kita harus memiliki blog atau situs, kalau tidak kita hanya akan dicantumkan sebagai anonim. Shoutbox menandakan bahwa anda adalah seorang blogger yang ramah dan hangat.


Coba layanan Oggix.com


4. Bookmark


Dengan bookmark, para pembaca yang menyukai artikel kita dapat menyimpannya secara online lewat layanan bookmark yang ada di Internet. Sehingga sewaktu-waktu mereka ingin meninjau atau mengunjungi kembali artikel itu, mereka bisa melakukannya dengan mudah. Dan hal ini mempermudah distribusi content blog kita.


Coba layanan AddThis.com


5. RSS / Atom Feed


Dengan RSS atau Atom Feed, para pengunjung bisa berlangganan content blog kita seperti layaknya kita berlangganan koran di dunia nyata. Mereka tidak perlu setiap saat mengunjungi blog kita karena mereka akan selalu mendapat update artikel terbaru dan bisa memilih artikel mana yang sesuai. Selain itu, situs-situs penyedia layanan feed biasanya akan menampilkan daftar blog yang baru mengupdate artikel mereka plus judul-judulnya. Sehingga para pengguna setia situs feed dapat mengetahui artikel-artikel tersebut. Siapa tahu ada orang yang tertarik dan kemudian berlangganan blog kita. Feed adalah sebuah cara lain untuk membangun komunitas. Bila anda pengguna Blogger sebaiknya aktifkan layanan pengikut sehingga blogger lain yang ingin berlangganan dapat memanfaatkan layanan ini.


Coba layanan Feed Burner.com


6. Search Box.


Search box tidak kalah penting untuk blog kita. Dengan adanya search box, pengunjung yang kebingungan mencari artikel yang mereka inginkan dapat tertolong. Misalnya, mereka mencari artikel A, tapi karena ada begitu banyak artikel dalam blog kita dan mereka bingung mencarinya. Mereka pergi. Padahal kita punya artikel A itu. Dengan search box, kemungkinan mereka menemukan artikel A itu akan lebih besar dan kemungkinan kecil mereka akan merasa frustasi.


Coba gunakan Search Box yang disediakan Google. Search box ini tersedia dalam gadget Blogger.


Nah, aku tidak tahu apakah ada yang terlewat atau tidak. Mungkin ada pendapat lain ? Semoga artikel ini berguna

3 comments:

  1. wew ternyata banyak juga pernak-pernik blognya,,
    salam blogger surabaya,,

    ReplyDelete
  2. @Anton
    thanks untuk commentnya, dan salam kenal juga...sering2 mampir

    ReplyDelete

 

Blogroll

About

Copyright © Wedangan Kita Design by BTDesigner | Blogger Theme by BTDesigner | Powered by Blogger