25 July 2008

Satu Media Player untuk Semua

Berapa banyak media player yang anda miliki ? Jangan-jangan anda
memiliki satu media player untuk beberapa codec dan media player lain
untuk jenis codec lain ? Bagi beberapa orang, hal tersebut mungkin
bukan masalah. Tapi bagi beberapa orang lain, terutama yang tidak
begitu familiar dengan komputer atau tidak memahami mengenai media
player dan codec. Maka hal itu akan menjadi persoalan.

Masing-masing jenis video dan audio memerlukan jenis codec yang berbeda
 supaya  dapat diputar atau dibaca oleh media player. Media
player semacam Windows Media Player dan  Winamp, hanya bisa
memainkan jenis-jenis video dan audio yang umum. File-file lain seperti
3gp (biasanya di gunakan pada HP) , flv (flash video-untuk video
streaming, banyak digunakan di  situs-situs seperti Youtube dan
MySpace) dan codec lain, tidak mampu dibaca oleh kedua player di atas.

Kebanyakan orang akan menginstall media player khusus untuk memainkan
codec ekstension di atas. Jadi selain mempunyai Windows Media Player,
Winamp biasanya kita  mempunyai Flash Player, 3gp Player, Jet
Audio, Power DVD. Dan saat kita menemukan ada sebuah jenis video yang
ternyata tidak bisa diputar di keenam player tersebut. Kita akan
kebingungan mencari playernya. Setelah menemukan dan menginstallnya,
kita akhirnya menghadapi fakta bahwa kita punya belasan media player.
Jadi, bagaimana kita mengatasi hal ini ?

Ada sebuah media player yang hampir bisa menjalankan semua codec yang
ada. Yaitu Media Player Classic. Media Player Classic  merupakan
media player yang disertakan dalam satu paket program K Lite Codecs
Pack. Versi 6.4.9.1 memiliki sebanyak 215 codecs. Dengan kata lain,
Media Player Classic mampu memainkan hampir semua jenis file video dan
audio yang ada. Bila ada file video atau audio yang tidak bisa diputar
oleh media player ini maka berhati-hatilah.

Kemungkinan besar itu file berbahaya. Apalagi setelah kita berusaha
memainkan file  itu terdapat tawaran untuk menginstall codec lain
dari file yang bersangkutan.

Selain lengkap, K Lite Codec Pack juga gratis. Anda bisa mendownloadnya di sini.
Selain itu, codecs yang terinstall di Media Player Classic bisa dishare
ke Windows Media Player.  Akibatnya tentu saja WIndows Media
Player bisa memainkan 215 codec lain yang tadinya tidak bisa dimainkan.

Sebagai tambahan, K Lite Codecs Pack dilengkapi tools menarik.
Contohnya  Codec Tweak Tools, yang berfungsi untuk merepair codec
yang rusak. Juga G Spot  Codec Informations, yang berfungsi untuk
membantu anda mengetahui jenis codec suatu file video dan audio juga
apakah ada media player yang mampu membacanya di komputer anda.

Fitur menarik yang dimiliki Media Player Classic adalah mampu
meningkatkan pixel video yang dimainkan. Dengan kata lain, video yang
dimainkan dengan menggunakan Media Player Classic lebih tajam. Selain
itu, ada fitur untuk menormalkan kembali audio pada file audio sehingga
terdengar lebih jelas dan keras bila dimainkan melalui media player ini.

Jadi,  selain lengkap dan mempunyai fitur-fitur menarik, software
ini benar-benar gratis. Hebat bukan ? Apalagi yang anda tunggu ?
Cobalah ! 

0 comments:

Post a Comment

 

Blogroll

About

Copyright © Wedangan Kita Design by BTDesigner | Blogger Theme by BTDesigner | Powered by Blogger