26 March 2012

Download Skype 5.8

Layanan VoIP yang populer dan unggul Skype telah meraih banyak orang untuk menjadi penggunanya, terutama mereka yang memiliki kontak-kontak Internasional. Dengan versi terbaru 5.8, perusahaan tersebut berharap untuk memenangkan lebih banyak pelanggan dan menjaga pelanggan lama tetap bahagia. Skype 5.8 mengandalkan tampilan yang disederhanakan, integrasi dengan Facebook dan fungsi untuk melakukan video conference.

Pertama, Skype berusaha menjawab kebutuhan para pelanggannya. Home page yang baru menyatukan update status dari kontak-kontak Anda dengan status Anda sendiri, dan juga menawarkan berbagai macam tutorial untuk membantu Anda untuk menggunakan berbagai macam fitur dari layanan VoIP ini, mulai dari membuat sebuah panggilan video hingga berlangganan. Perusahaan ini juga bermaksud untuk menyederhanakan keseluruhan tampilan software Skype dengan tujuan mempermudah para pengguna untuk membuat panggilan, mengirim pesan, membagi layar komputer, dan mentransfer file secara lebih intuitif dan mudah di navigasi. Sebagai tambahan, dalam pencarian kontak sekarang menampilkan hasil yang lebih real-time lengkap dengan update status gambar dan mood.


Skype juga menawarkan sebuah fitur panggilan untuk video grup. Menurut data dari perusahaan ini, sekitar 40 persen dari penggunaan Skype adalah untuk melakukan video calling/panggilan video. Langkah logis selanjutnya adalah untuk menyediakan sebuah fitur yang mengijinkan para pengguna melakukan video chat dengan lebih dari satu orang. Siapa yang mendownload versi 5 akan memiliki kesempatan untuk mengetes/mencoba fungsi baru ini secara gratis, walaupun nantinya mungkin fitur ini tidak gratis.


Fitur video conference menawarkan beberapa pilihan untuk melihat wajah lawan bicara kita. Salah satunya adalah kita melihat lawan bicara secara berdampingan dengan webcam kita seperti biasanya. Yang lain adalah dynamic view, dimana video untuk orang yang sedang berbicara akan diperbesar.


Layar untuk video grup juga secara jelas menampilkan tombol kontrol yang sesuai juga sebuah alat untuk mengecek kualitas panggilan. Skype telah menambahkan sebuah manager untuk mengatur kualitas panggilan yang mengukur kualitas video dan audio selama melakukan panggilan. Fitur baru lain adalah automatic call recovery yang membantu para pengguna untuk menyambung kembali panggilan yang terputus karena masalah koneksi Internet.

Terakhir, Skype sekarang terintegrasi dengan Facebook. Sebuah tab akan membawa Anda ke feed berita, di mana Anda bisa mengupdate status Anda juga memulai panggilan Skype dengan kontak Facebook Anda.



Informasi


Lisensi: Software gratis
Ukuran: 922.13K
Sistem Operasi: Windows XP/Vista/7



Download:


0 comments:

Post a Comment

 

Blogroll

About

Copyright © Wedangan Kita Design by BTDesigner | Blogger Theme by BTDesigner | Powered by Blogger