08 July 2010

Hasil Uji Coba Perbandingan Kecepatan Browser

Artikel ini adalah hasil uji perbandingan Google Chrome 5.0.375.99 Stable, Mozilla Firefox 3.6.6 dan Internet Explorer 8 pada hari Rabu, 7 Juli 2010. Dalam bagian berikutnya, saya akan membahas bagaimana tes ini dilakukan dan bagaimana hasilnya.
Banyak artikel-artikel di Internet yang membahas mengenai Browser apa yang paling cepat, dan ditambah pula dengan klaim dari browser-browser tersebut bahwa masing-masing adalah yang tercepat dll. Tentu hal tersebut membuat kita bingung atas fakta mengenai browser mana yang paling cepat.



Saya sendiri penasaran mengenai bagaimana orang menguji kecepatan browser. Akhirnya saya menemukan bagaimana cara yang lazim digunakan oleh para ahli untuk menguji kecepatan browser. Cara ini jugalah yang dipakai Opera untuk menguji kecepatan Opera 10.60. Yaitu dengan menggunakan JavaScript Benchmark dari SunSpider.
Kenapa harus menguji JavaScript dan bukan dengan membandingkan berapa lama sebuah situs yang sama dimuat/dibuka oleh browser-browser yang ada? Menurut SunSpider, dan benchmark yang lain, JavaScript merupakan elemen utama yang digunakan oleh browser-browser sebagai dasar operasi mereka (kemampuan dalam membuka situs).
Coba lihat penjelasan mengenai Google Chrome di Wikipedia, yang mengklaim bahwa Virtual JavaScript yang mereka gunakan adalah yang tercepat yang ada. Klaim serupa juga datang dari Opera, yang mengatakan JavaScript yang ada di dalam versi terbaru yaitu 10.60 adalah 50 % lebih cepat dibandingkan versi sebelumnya.
Tentu saja, tes ini tidak bisa dijadikan dasar untuk mengatakan browser mana yang tercepat karena hanya dilakukan oleh satu orang. Teman-teman boleh tidak setuju dengan hasil tes ini dan bahkan saya menganjurkan untuk mencoba melakukan tes ini sendiri dan mari kita bandingkan hasilnya. Karena hasil yang berbeda bisa saja terjadi tergantung berbagai hal, seperti kecepatan dan kualitas layanan Internet, kualitas komputer, lokasi wilayah dll.
Dari beragam browser yang ada. Manakah yang tercepat?
Rincian Tes:
Hari : Rabu, 7 Juli 2010
Waktu : 5 Menit untuk masing-masing browser, total 18 menit.
Layanan Internet yang Digunakan : Flexi Unlimited
Kecepatan Internet : 153 Kbps.
Alat Penguji : SunSpider JavaScript Benchmark
Hasil Tes :
Hasil tes mengatakan bahwa posisi pertama ditempati oleh Google Chrome 5.0.375.99, posisi kedua adalah Mozilla Firefox 3.6.6 dan yang teakhir adalah Internet Explorer 8.
Lihat Sendiri Hasil Tes :
Hasil Tes Google Chrome
Hasil Tes Mozilla Firefox
Hasil Tes IE
Tabel Perbandingan Kecepatan Browser

2 comments:

  1. Masih terlalu subyektif karena hanya melibatkan 3 browser dan opera tidak masuk di dalamnya. lagipula hasil tes itu cuma teori dan beda dengan fakta. ibarat jika teori 1+1 = 2 tapi faktanya bisa berbeda.jika itu sepasang kekasih maka bisa jadi 3,4,5, dst. Opera still the best.

    ReplyDelete
  2. @anonim
    wah, hasil tes ini bukan teori, tapi dites beneran. Jadi bukan teori 1+1 =2, tapi melalui tes yang saya lakukan dengan alat yang malah digunakan Opera.
    Kenapa Opera tidak diikutsertakan? Jawabannya karena waktu saya menguji coba Opera 10.60, tes-nya tidak berjalan sama sekali.
    Entah karena Opera yang saya download itu tidak bisa bekerja optimal atau memang ternyata Opera itu lambat, alias tidak sesuai yang dipromosikan.
    Dan yang terakhir, memang ini hanya tes yang dilakukan perorangan. Silakan coba tes sendiri dengan menggunakan situs SunSpider yang ada di dalam posting artikel untuk mengecek sendiri sesuai koneksi Internet yang anda pakai

    ReplyDelete

 

Blogroll

About

Copyright © Wedangan Kita Design by BTDesigner | Blogger Theme by BTDesigner | Powered by Blogger